Tips Sederhana Memotret Foto Produk
Teknik memotret sebuah produk tentunya beda dengan memotret acara pre wedding atau acara-acara lainnya. Memotret sebuah produk membutuhkan teknik khusus dan kemampuan menghasilkan gambar yang seakan-akan nyata ketika calon pembeli melihat foto produk tersebut. Tantangan seperti inilah yang jarang bisa dilakukan oleh fotografer pada umumnya.
Bagi anda yang hendak memotret sendri barang dagangannya dan mau di display di internet, berikut ini kami berikan sedikit tips sederhana yang mungkin bisa bermanfaat buat anda.
Ada beberapa tips foto produk yang bisa anda dilakukan, yaitu;
- Jika anda tidak punya perlengkapan lighting, anda cukup lakukan proses foto produk anda diluar ruangan.
- Waktu terbaik untuk melakukan foto produk diluar ruangan sekitar jam 08.00 sampai jam 10.00 pagi
- Karena keterbatas lighting, maka anda harus bisa mengatur "pencahayaan alami" dengan cara mengatur sudut pemotretan. Anda juga bisa menggunakan kain dan karton untuk sedikit menutupi cahaya matahari yang terlalu terang.
- Lampu meja bisa juga anda manfaatkan untuk memberikan sedikit efek cahaya pada foto produk anda.
- Menambahkan background khusus.
- Pastikan saat menambah dekorasi anda tidak mengurangi perhatian produk anda.
- Kamera anda harus benar-benar diam. Selain itu, pastikan juga untuk menggunakan tripod suapaya kamera anda tidak bergoyang ketika memotret.
- Lakukan pemotretan produk dari semua sudut dan semua posisi yang berbeda-beda.
- Lakukan retouch dengan software photo editing seperti Adobe Photoshop. Tapi kalau anda tidak menguasai software pengolah foto, maka pastikan kalau foto yang anda ambil benar-benar bagus.
Sumber : fotodesain.com
0 comments :
Post a Comment